MAGELI


MAGELI adalah makanan khas Kalimantan Selatan tepatnya di Martapura Kabupaten Banjar. Di Kalsel Mageli sangat mudah ditemukan (wajar saja karena makanan khas sana😀). Hanya mengeluarkan duit Rp 500 saja kita sudah dapat membelinya, mageli bisa dijadikan lauk dan bisa juga dijadikan sebagai cemilan. Bentuk mageli lumayan unik, bentuknya yang kecil mungil, bahkan 2x lebih kecil daripada perkedel.

Ceritanya, Mageli ini berasal dari jazirah arab yaitu dari Saudi Arabia. Di Kalimantan Selatan mageli dijadikan sebagai makanan khas karena makanan ini ada berkaitan dengan kesultanan banjar dan sebagai bagian dari makanan tradisional saat upacara adat KESULTANAN.
Cara membuat mageli ini sangat mudah dan bahan-bahannya juga sangat mudah ditemukan di sekitar kita. Bahan utama dari mageli ini adalah kacang hijau.


Cara membuatnya adalah:
- Kacang hijau direndam semalam kemudian dicuci bersih kacang hijau yang sudah direndam tadi. Setelah itu haluskan dengan cara ditumbuk (tapi sekarang orang banyak melakukan dengan cara diblender karena lebih praktis dan cepat).
- Bahan-bahan lain juga dihaluskan seperti bawang merah, bawang putih, lada, ketumbar, dan adas manis dengan cara ditumbuk. 
- Setelah semua bahan sudah halus, bahan tersebut dicampurkan dan diaduk serta ditambahkan gula dan garam secukupnya.
- kemudian panaskan minyak goreng dan masukan odonan tersebut dengan sendok makan.
- goreng mageli sampai berwarna kuning dan agak kering.
- MAGELI telah siap untuk dimakan. Mageli lebih enak dimakan jika masih hangat dan Mageli juga biasanya dimakan dengan sambal kacang atau sambal asam jawa pedas.

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

Perbedaan Pendidikan Fisika dan Fisika Murni

Pengalamanku Selama Berkuliah di Fisika Murni

Suka Duka Selama Merantau